BARRU - Menghadapi ajang kualifikasi Pekan Olahraga Provinsi (Pra-Porprov) yang akan diselenggarakan tahun ini, atlet Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Barru terus memantapkan latihan.
Usai menuntaskan pendafaran atlet IPSI Kab. Barru untuk menuju ke Pra Porprov, IPSI Barru meloloskan 28 atlet dengan berbagai cabang lomba diantaranya 12 atlit kategori seni yang terdiri dari kelas tunggal, ganda, dan beregu putra putri, 16 atlit kategori tanding diantaranya 10 putra dan 6 putri.
"28 inilah yang akan berlaga di Pra Poprov di Kab. Wajo pada 06 Nopember mendatang, " kata Sekertaris IPSI Kabupaten Barru Ir. Abdu Samid, disalah satu Warkop di Barru, pada Selasa (31/8/2021).
Samid merasa optimis para atlit pencak silat Barru akan lolos ke Porprov.
"Kami terus mengarahkan atlet agar tetap berlatih dengan sungguh-sungguh untuk menghadapi Pra-Porprov tahun ini, ” ujarnya.
Dirinya menambahkan, Pra-Porprov merupakan ajang kualifikasi sebelum dihelatnya Porprov 2022 yang akan diselenggarakan di Kabupaten Sinjai dan Bulukumba.
"Melalui ajang kualifikasi itu, kami ingin melihat sejauh mana perkembangan latihan atletnya selama ini, karena Pra-Porprov juga dapat menjadi ajang evaluasi sebelum tampil di Porprov, " pungkasnya.
(Ahkam)